Wisata Asyik di Simpang Lima Semarang yang Nggak Bikin Kanker (Kantong Kering)

Kota semarang merupakan salah satu kota yang memiliki banyak pilihan destinasi wisata, selain sebagai ibukota Jawa Tengah. Salah satu tempat wisatanya ialah Simpang Lima Semarang yang berada di Desa Pleburan.

Tempat ini selalu ramai dikunjungi wisatawan  dari pagi sampai malam hari, apalagi kalau hari libur. Simpang Lima Semarang sangatlah indah dan dapat memberikan suasana yang berbeda.

Simpang Lima Semarang merupakan alun-alun kebanggaan warga semarang yang letak sangat strategis dan mudah diakses darimana saja dan selalu buka 24 jam.

Mungkin banyak yang berpikir ‘ah, ngapain mampir ke alun-alun? Paling isinya Cuma rumput. Eits, tapi tunggu dulu, banyak kegiatan yang dapat kamu lakukan di sini bersama teman-teman maupun sendiri jika tidak butuh teman, hehe.

Lebih asyiknya lagi, kamu tidak perlu menghabiskan banyak uang, karena rata-rata kegiatan di sini sangat bersahabat dengan kantong kamu. Atau malah kamu dapat menikmati wisata Simpang Lima Semarang tanpa keluar biaya sepeser pun.

Bagimana kamu tertarik mampir ke Simpang Lima? Pastinya dong. Apa saja sih yang dapat kamu lakukan di sana? Ingin tau? Makanya, baca terus artikel berikut ini.

Baca : 5 Tempat Wisata Hits Terkini Terkeren Spot Foto Trending

Sejarah Simpang Lima Semarang

 

Jatengtoday.com
sejarah simpang lima semarang

Sebelum membahas berbagai kegiatan seru apa saja yang bisa kamu lakukan di sana, ada baiknya kamu tahu sekilah sejarah Simpang Lima Semarang. Tahu nggak kamu, bahwa sebenarnya taman kota ini sebenarnya bernama Lapangan Pancasila.

Sebutan Simpang Lima muncul karena letaknya yang berada di tengah-tengah lima persimpangan jalan. Yakni Jl. Pahlawan, Jl Ahmad Yani, Jl. Gajah Mada, serta Jl. A. Dahlan. Lapangan ini pertaman kali diresmikan pada tahun 1969 dan pembangunannya sudah dimulai ejak pemerintahan Presiden Soekarno.

Ketika itu, Presiden Pertama Indonesia ingin alun-alun Semarang dipindahkan dari posisi semula di Kawasan Kauman. Karena alun-alun terkikis dan beralih fungsi menjadi area perdagangan.

Dan pembangunan pasar Johar serta pertokoan di sana semakin mempersempit alun-alun tersebut. Sampai pada akhirnya , hanya tersisa Masjid Agung Kauman yang kini menjadi cagar budaya dan dilindungi.

Sejak diresmikannya Lapangan Pancasila untuk umum, pengunjungnya pun semakin ramai. Dan seringkali berbagai event besar nasional dan pesta rakyat diadakan di tempat ini.

Oh ya, bagi anda yang mau bepergian jauh tanpa ribet, bisa pakai jasa kami travel solo semarang.

Apa Saja Kegiatan yang Asyik di Simpang Lima Semarang?

Apa saja sih kegiatan yang dapat kamu lakukan di sana? Nah, sekarang saatnya membahasnya. Berikut ini beberapa kegiatan yang wajib kamu coba selama di Simpang Lima Semarang.

  1. Nongkrong Bareng Warga Lokal

Simpang Lima Semarang ini seringkali dijadikan tempat pelarian warga setempat untuk melepas penat, terutama pada waktu malam hari di akhir pekan.

Kalau kamu berwisata sendirian, cobalah untuk berbaur dan membuka perbincangan dengan warga setempat. Tunjukan antusiasmu untuk lebih mengenal kota Semarang, siapa tahu kamu mendapatkan informasi penting yang hanya diketahui warga setempat.

Di sini juga sering dijadikan tempat berkumpul para komunitas lokal. Dan kesempatan itu coba gunakan untuk mencari tahu jadwal bekumpul komunitas yang sesuai dengan minatmu dan coba bergabunglah untuk mendapatkan pengalaman yang menarik.

Tetapi perlu diingat, jangan sampai hilang kewaspadaan. Bukannya berburuk sangka, tapi sikap waspada untuk kebaikan kamu sendiri agar tidak terjadi hal-hal yang tidakdiinginkan.

  1. Berkeliling dengan Sepeda, Becak, atau Mobil Hias

gambardaerah.blogspot.com
becak hias

Jika kamu pergi ke Simpang Lima Semarang pada malam hari, biasanya di sana ada banyak sepeda, becak, dan mobil hias yang dapat disewa untuk berkeliling. Rasakan seru dan asyiknya naik kendaraan wisata dengan hiasan lampu warna-warni yang cantik itu.

Tarifnya sewa sepeda dibanderol sekitar Rp35.000/30 menit. Sedangkan untuk becak dan mobil sedikit lebih mahal, yakni sekitar Rp40.000 untuk sekali putaran . Jika kamu pandai menawar, maka keluarkan jurusmu itu agar mendapatkan harga yang lebih murah.

  1. Main Sepatu Roda, Inline Skate & Otopet

Selain sepeda, becak dan mobil hias, di sana juga tersedia persewaan sepatu roda, inline sakte dan otopet dengan tarif Rp15.000 – Rp 20.000/jam.

Dengan kondisi trotoar Simpang Lima Semarang yang cukup luas dan mulus, pasti kamu dapat memainkannya dengan leluasa dan puas.

Dan jika kamu belum ahli dalam menggunakannya, maka kamu tak perlu malu karena biasanya di sana juga masih banyak orang dewasa maupun anak kecil yang masih belajar menggunakannya.

  1. Main Catur 3 Steps to Die

Buat kamu yang suka tantangan, dapat memainkan permainan catur 3 Steps to die atau 3 alngkah mati di sini. Kamu tinggal keliling mencari bapak-bapak yang menggelar papan catur di sana.

Tapi kamu harus membayar  5000 rupiah untuk dapat memainkannya dan melawan bapak tersebut. Dan jika kamu menang, kamu bisa membawa pulang 2 bungkus rokok.

  1. Berfoto Ria

Jejakpiknik.com

Kamu juga dapat berfoto-foto di Simpang Lima Semarang untuk dijadikan kenangan. Tempat yang menjadi favorit buat berfoto para pengunjung adalah tulisan Simpang Lima Lima yang terpampang besar di tepi trotoar.

Selain itu, kamu juga bisa berfoto dengan karakter-karakter anime maupun tokoh unik  yang mondar-mandir di sekitar trotoar, seperti transformers, teletubies,  doraemon, sampai karakter hantu. Setelah berfoto jangan lupa kasih uang tips ke mereka yah.

  1. Nongkrong Menikmati Simpang Lima Semarang di Malam Hari

Kalau kamu ke sana hanya sekedar  nongkrong, Simpang Lima Semarang merupakan tempat yang cocok. Kamu dapat duduk di kursi yang tersedia di trotoar, atau juga bisa menggelar tikar di rumput untuk menikmati pemandangan sambil memesan makanan yang dijual di sekitarnya.

Dan kegiatan ini paling asyik dilakukan di malam hari, karena suasana malam di sana lebih indah dengan ditemani lampu-lampu dari kendaraan hias yang berlalu-lalang. Selain itu juga tidak panas, jadi udaranya lebih sejuk.

  1. Mampir ke Mall

Kalau ketika jalan-jalan di sana dan naluri shoping mu muncul, kamu tinggal mampir ke Mal Ciputa yang terletak di seberang Simpang Lima Semarang. Kamu pun juga bisa hanya sekedar nongkrong di sana atau nonton film bersama teman-teman mu.

  1. Ikut Car Free Day (CFD) & Event Khusus

cebook.com
Car Free Day Semarang

Biasanya di hari minggu pagi ada CFD sehingga jalanan di sekitar lapangan ditutup untuk kendaraan bermotor. Jadi jika kamu ke sana, kamu dapat berjoging santai, bersepeda atau bermain sepatu roda di jalanan dari pukul 06.00 – 09.00 WIB.

Selain itu, kamu juga dapat mengikuti event khusus di hari tertentu. Misalnya ketika Festival Dugderan, Pawai Hari Kemerdekaan, dan malam tahun baru. Dan suasana pada malam hari ketika itu akan semakin semarak.

  1. Berburu Kuliner Khas Simpang Lima Semarang

Nah, inilah yang paling ditunggu-tunggu, yaitu berburu kuliner khas di sana. Kamu dapat memanjakan perutmu dengan berbagai makanan khas yang di jual di daerah Pujasera.

Berbagai jenis makanan tradisional ada di sini, seperti tahu gimbal, wedang tahu, soto bokoran, lumpia dan masih banyak lagi. Dan harga makanan di sini sangat pas di kantong.

Dan kegiatan ini hanya dapat kamu lakukan di Simpang Lima Semarang pada malam hari. Karena para penjual beru mulai membuka warung dagangannya sekitar menjelang maghrib sampai dini hari waktu setempat.

Nah itulah, beberapa kegiatan yang dapat kamu lakukan di berkunjung ke Simpang Lima Semarang. Dan semua kegiatan tersebut tidaklah banyak menguras uang di kantongmu. Bagaimana mau tertarik? Pastinya dong. Baca juga artikel yang menarik dan inspiratif lainnya di nurdian.com.

 

 

 

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: