Tempat Wisata Semarang Paling Hitz Yang Harus Kamu Kunjungi

Tempat Wisata Semarang – Sebagai kota terbesar di Jawa Tengah, Semarang sudah menjadi salah satu kota yang kerap didatangi pendatang, baik sekedar keperluan bisnis ataupun untuk pelesir. Lawatan turis yang tinggi itu pun terdapat aneka tempat wisata yang variatif. Pengunjung bisa mengunjungi tempat wisata alam yang indah, tempat wisata bersejarah, sampai tempat wisata yang tepat untuk berburu foto selfi.

Lantas, tempat wisata keren apa saja yang dapat kita jumpai di Kota Semarang? Dibawah ini rekomendasi beberapa tempat wisata di semarang yang paling terkenal dan bisa kamu datangi di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah ini:

Tempat Wisata Semarang Museum Kereta Api Ambarawa

Museum Kereta Api Ambarawa yang bertempat di Kabupaten Semarang ini merupakan satu di antara tiga tempat yang menyimpan lokomitif uap bergerigi yang dibuat Hannoversche Maschinenbau AG. Kabarnya, hanya ada tiga kereta uap model seperti ini. Dua lokomotif yang lainnya dimusiumkan di Swiss dan India. Berkunjung ke lokasi wisata di Semarang ini, para wisatawan memiliki kesempatan sangat langka berfoto bersama dengan kereta kuno. Momentum langka, bukan?

Bahkan, wisatawan dapat menentukan pilihan, untuk naik kereta uap atau kereta yang menggunakan mesin diesel. Tersedia dua jurusan kereta wisata yang dapat dinaiki, yakni Ambarawa-Tuntang dan Ambarawa-Bedono. Dengan syarat, rute Ambarawa-Bedono hanya dapat ditempuh dengan kereta uap.

Kota Lama Semarang

Di kawasan Kota Lama Semarang, kamu akan menemukan keberadaan tempat-tempat yang kerap didatangi oleh para wisatawan. Gereja Blenduk dengan atap berbentuk kubah adalah alternatif favorit pertama.
Kondisinya pun sangat asyik, dengan adanya Taman Srigunting yang berada di depan gereja. Kalau ingin terlihat narsis, Anda dapat menyewa sepeda tua sembari berfoto dengan latar belakang Gereja Blenduk.

Apalagi, kalau kamu ialah seorang yang suka berburu foto. Berderet bangunan tua dengan gaya Eropa klasik, kerap menjadi buruan para fotografer. Oh ya bagi teman-teman dari Solo mau ke Semarang nggak usah bingung, ribet naik apa?. Kini hadir travel solo semarang yang siap membantu perjalanan teman-teman sekalian.

Masjid Agung Jawa Tengah

tempat wisata semarang
sumber : motivasinews.com

Tempat kunjungan di Tempat Wisata Semarang yang harus didatangai berikutnya ialah Masjid Agung Jawa Tengah. Masjid ini memiliki ciri khas berbentuk enam payung elektrik di serambi yang menjadikannya sama dengan Masjid Nabawi. Enam payung berdiameter 14 meter itu umumnya dikembangkan saat penyelenggaraan Salat Idul Fitri dan Idul adha.

Ada pula 25 pilar yang sengaja dibuat sama dengan Coloseum yang ada pada Kota Roma, Italia. Jumlah pilar itu merupakan representasi jumlah nabi dan rasul yang wajib anda ketahui dalam Agama Islam. Di pintu gerbang, pengunjung bisa melihat tulisan ‘Sucining Guno Gapuraning Gusti’ dalam huruf Arab Melayu dan dua kalimat syahadat.

Baca Juga : Wisata Hits Magelang yang Bikin Mata Anda Tercengang

Lawang Sewu

tempat wisata semarang
sumber : www.tempat.me

Lawang Sewu bisa dijadikan persinggahan menarik di Kota Semarang. Lawang sewu sering dinamakan sebagai tempat yang mistis, Lawang Sewu merupakan bangunan tua yang dulunya berfungsi sebagai tempat pusat Indische Spoorweg Maatscappij (NIS). NIS disebut sebagai tempat yang menbuat jalur kereta dari Semarang sampai Solo dan Jogja.

Gedung yang dibangun pada tahun 1904 tersebut mempunyai bentuk yang sangat langka dengan ciri khusus memiliki banyak pintu dan jendela. Sebab jumlahnya yang banyak, masyarakat sekitar pun menyebut gedung tersebut dengan Lawang Sewu, yang memiliki arti seribu pintu. Meski, sejatinya jumlah pintu pada gedung tiga lantai ini tak mencapai angka 1000 dan hanya mempunyai 429 pintu.

Cukup keren kan? Tempat wisata Semarang yang satu ini..KUY kesana !

Kampung Batik Semarang

tempat wisata semarang
sumber : momtraveler.com

Ketika datang ke Kota Lama, kamu juga bisa menyisihkan waktu untuk mampir ke Kampung Batik Semarang. Tempat kunjungan di Semarang tersebut berada tidak begitu jauh dari kawasan Kota Lama, berada di Kelurahan Rejamulya, Semarang Timur. Pengunjung bisa menuju ke daerah rekreasi ini dengan melewati gang masuk yang berada di samping Hotel Horison. Terdapat pintu gerbang yang tertuliskan Kampung Batik di sana.

Sesuai dengan namanya, Tempat Wisata Semarang Kampung Batik  itu ialah daerah wisata belanja yang merupakan tempat kerajinan batik dari Semarang. Anda dapat menjumpai jejeran toko yang menawarkan banyak jenis batik khas Semarang.

Demikian hanya beberapa tempat wisata Semarang yang bisa saya tullis. Sebenarnya masih banyak banget tempat wisata Semarang yang indah nan mempesona. Teman – teman bisa membuktikanya langsung cek di lokasi aja.

Baca juga artikel wisata Solo dari saya.  Dan untuk membaca artikel terkait lainnya tentang wisata lihat di beranda kami.

 

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: